Sabtu, 28 Maret 2015

SchoTalk #8 ; Tuntutlah Ilmu Hingga Ke Negeri China dengan Chinese Government Scholarship

Pembicara : Tika Smansa Universitas : Fujian Normal University Jurusan : Bahasa Mandarin
Beasiswa : China Scholarship Council
Sobat SB mungkin kemarin ada yang belum bisa ikut SchoTalk? Don’t Worry be happy, ini dia ringkasannya.
Mungkin teman-teman semua masih belum tau ya apa sih Chinese Goverment Scholarship?
✅Beasiswa ini diberikan oleh pemerintah China dalam naungan lembaga beasiswa untuk mahasiswa asing yang namanya China Scholarship Council.
✅Pemerintah china mengalokasikan dana beasiswa utk sekitar 1000 pelajar ASEAN melalui lembaga CSC ini.
Ngomong-ngomong gak bisa Bahas China ni, apakah ada jurusan yang pembelajarannya tidak pakai Bahasa China?
✅Ada beberapa jurusan yang ada English taught nya juga.
✅Kalian bisa mengunjungi websitenya di www.csc.edu.cn/laihua untuk info lebih jelasnya mengenai program yang ada dan universitas yang bekerjasama.
Lalu proses penerimaannya bagaimana?
1⃣kamu mesti cari universitas dan jurusan yg kamu inginkan.
2⃣hubungi contact person universitas yang biasanya tertera di Web.
3⃣Segera kirim berkas-berkas yang diminta.
4⃣tunggu hasilnya.
Mudah bukan?
program beasiswa ini tidak mensyaratkan adanya wawancara, hanya melalui seleksi berkas-berkas saja, jadi pastikan berkas yang kamu kirimkan lengkap dan sesuai dengan apa yang diminta oleh universitas.
Bagaimana? Menarik? Selengkapnya silahkan cek: http://sahabatbeasiswa.com/schotalk-8-tuntutlah-ilmu-hingga-ke-negeri-china-dengan-chinese-government-scholarship/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar